Rabu, 02 April 2014

FOTO : Helikopter MH53-E Sea Dragon


Sikorsky Aircraft Corporation pada 3 Agustus 2010 telah mengumumkan keberhasilan mereka menyelesaikan desain helikopter CH-53K. Helikopter yang disebut-sebut sebagai helikopter terkuat milik US Marine Corps ini diproduksi sebanyak 200 unit mulai tahun 2011.

Sikorsky CH-53K Super Stallion merupakan pengembangan dari seri CH-53 sebelumnya, CH-53E Super Stallion. Pengembangan helikopter CH-53 telah diawali sejak tahun 1962 dan merupakan bagian dari program Heavy Helicopter Esperimental (HH(X)) milik US Marine Corps. Pada awal program ini Sikorsky telah memproduksi versi CH-53A Sea Stallion yang prototip pertamanya (YCH-53A) menjalani penerbangan perdana pada 14 Oktober 1964. Sedangkan hasil produksi pertama helikopter CH-53A Sea Stallion diterima oleh US Marine Corps pada tahun 1966.

Helikopter CH-53A Sea Stallion diproduksi dalam banyak varian, dan versi yang dianggap paling kuat dari seri ini adalah CH-53D. Selanjutnya pada bulan Oktober 1967 US Marine Corps merencanakan untuk memiliki helikopter yang memiliki kapasitas angkut 1,8 kali lebih besar dari CH-53D. Menjawab rencana tersebut, pada tahun 1968 perusahaan Sikorsky menawarkan desain S-80 kepada US Marine Corps, dan kesatuan militer AS ini pun segera menerima dan menyebutnya sebagai versi CH-53E.

Pada tahun 1974, prototip CH-53E (YCH-53E) menjalani uji penerbangan pertama. Uji terbang dinyatakan sukses dan Sikorsky pun mendapatkan kontrak produksi pada tahun 1978. Helikopter CH-53E mulai aktif dioperasikan dengan nama MH53-E Sea Dragon. 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar